Jago membuat itinerary wisata? Jika iya, kamu bisa memenangi 140 juta rupiah bila bisa membuat itinerary wisata keliling dunia paling murah. Tertarik?
Pemerintah Inggris mengeluarkan keputusan baru terkait kewajiban melakukan isolasi mandiri untuk wisatawan dari negara lain yang ingin liburan ke Inggris. Mulai 15 Desember, turis yang datang ke Inggris wajib melakukan isolasi mandiri selama lima hari.
Aturan tersebut menjadi hal yang baru mengingat biasanya sejumlah negara menerapkan kewajiban isolasi mandiri selama 14 hari bagi yang datang dari luar negeri.
Dari aturan baru yang dikeluarkan pemerintah Inggris, semua wisatawan dan warga negara asing yang datang ke Inggris wajib melakukan tes Covid-19 setelah melakukan karantina untuk periode yang lebih pendek. Bagi yang hasilnya negatif, yang bersangkutan diizinkan melakukan isolasi mandiri selama lima hari.
Diungkapkan UK Transport Secretary, Grant Shapps, seperti dikutip CNN, strategi tes yang baru ini akan membolehkan warga untuk bepergian lebih bebas dan melakukan perjalanan bisnis internasional.
“Dengan memberikan orang pilihan untuk melakukan tes pada hari kelima, kami juga mendukung industri pariwisata yang terus dibangun di tengah pandemi ini,” ungkapnya.
Sebelumnya, Inggris menerapkan kewajiban karantina selama 14 hari sejak 8 Juni bagi mereka yang datang dari luar negeri. Kebijakan tersebut menuai kritik, terutama dari mereka yang bergerak di sektor pariwisata.
Aturan tersebut kemudian direvisi, di antaranya mengizinkan warga dari negara yang tidak terdampak Covid-19 secara signifikan, untuk tidak melakukan karantina mandiri selama dua pekan.
Baca juga: WNI Boleh Wisata Ke Inggris, Syarat Yang Harus Dipenuhi Pun Mudah
Nah, apakah kamu tertarik liburan ke Inggris?
Dipublikasikan pada
Dapatkan tips dan berita travel terbaru!
Jago membuat itinerary wisata? Jika iya, kamu bisa memenangi 140 juta rupiah bila bisa membuat itinerary wisata keliling dunia paling murah. Tertarik?
Sepertinya rugi untuk tidak memaksimalkan travel pass ini, ya!
Siap menjelajah wisata terbaru di Hong Kong?
Cara mendapatkannya sedikit berbeda dari biasanya. Cek selengkapnya di sini!
Menurut kamu, apakah review online bisa dipercaya?
Bukan hanya ramah anak namun juga pas untuk semua umur
Bukan cuma untuk bepergian bareng keluarga, cocok juga untuk liburan bersama sahabat
Wisata yang cocok untuk segala usia dan beragam, mulai dari alam hingga satwa
Tempat jajan di Tangerang memang nggak ada matinya
Siapkan ruang di tasmu untuk menampung oleh-oleh sepulang liburan dari Macau!