Inilah Protokol Kesehatan Untuk Pengunjung Tempat Wisata!

Bagi traveler tipe apapun kamu, backpacker atau koper, kembali dibukanya tempat wisata di sejumlah daerah di Indonesia bisa menjadi kabar yang menggembirakan. Namun, dengan pandemi Covid-19 masih belum menunjukkan tanda-tanda bisa dikendalikan, penting sekali untuk bisa menjaga diri agar terhindar dari kemungkinan tertular. protokol kesehatan pengunjung tempat wisata

Pemerintah Republik Indonesia melalui Menteri Kesehatan telah mengeluarkan protokol kesehatan yang harus diikuti oleh semua pihak di tengah “New Normal” yang diberlakukan di Indonesia. Tidak hanya bagi penyelenggara transportasi, pemberi akomodasi dan bisnis lainnya, protokol kesehatan juga ditetapkan untuk para pelaku wisata, termasuk untuk pengunjung tempat wisata di Indonesia.

Protokol kesehatan untuk pengunjung tempat wisata tersebut telah disahkan melalui KMK Nomor HK.01.07/Menkes/382/2020 tentang Protokol Kesehatan Bagi Masyarakat di Tempat dan Fasilitas Umum Dalam Rangka Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Dengan demikian, pengunjung tempat wisata memiliki panduan untuk ikut meminimalkan penyebaran Covid-19, sekaligus mengendalikannya.

Adapun protokol kesehatan untuk traveler sesuai dengan Keputusan Menteri Kesehatan adalah:

  1. Memastikan diri dalam kondisi sehat sebelum melakukan kunjungan ke lokasi daya tarik wisata. Jika mengalami gejala seperti demam, batuk, pilek, nyeri tenggorokan dan/atau sesak nafas, tetap di rumah dan periksakan diri ke fasilitas kesehatan apabila berlanjut.
  2. Selalu menggunakan masker selama berada di lokasi daya tarik wisata
  3. Menjaga kebersihan tangan dengan sering mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir atau menggunakan handsanitizer.
  4. Hindari menyentuh area wajah seperti mata, hidung dan mulut
  5. Tetap memperhatikan jaga jarak minimal 1 meter
  6. Saat tiba di rumah, segera mandi dan berganti pakaian sebelum kontak dengan anggota keluarga di rumah
  7. Bersihkan handphone, kacamata, tas dan barang lainnya dengan cairan disinfektan

Baca juga: Tips Bepergian Dengan Pesawat Terbang Di Tengah Pandemi Covid-19

Sudah tahu protokol kesehatan yang harus kamu taati saat menikmati keseruan di tempat wisata, kan? Ikuti dan jangan diabaikan, ya!

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru