Desa Kitsune Bali, Daya Tarik Baru di Canggu Mulai Mei 2024

Maison Kitsuné merupakan label kolaborasi antara Prancis dan Jepang yang sudah merambah ke Indonesia. Di Indonesia, kamu bisa menemukan kafe dan suvenir yang dijual di beberapa tempat. Kitsuné sendiri berarti rubah dalam bahasa Jepang dan maskot rubah ini muncul dalam logo maupun suvenirnya. Maison Kitsuné yang bekerjasama dengan Savaya Group saat ini membuka tempat rekreasi di Canggu, Bali bernama Desa Kitsuné. Bulan Mei 2024, kamu bisa mulai menikmati segala fasilitasnya. Mau tahu apa saja yang bisa kamu lakukan di sini? Baca terus, karena TripZilla Indonesia membahasnya untukmu di sini.

Baca Juga: Resor Di Ubud Ini Masuk Jajaran Hotel Mewah Terbaik Di Dunia 2024

1. Melewatkan waktu dengan alunan musik gres

Image credit: @desakitsunebali (kiri), Desa Kitsuné

Desa Kitsuné dapat menjadi pilihan tempat untuk melepas penat dengan mendengar pementasan musik. Dimulai dari tanggal 17 Mei 2024 hingga hari-hari selanjutnya, ada beragam pemusik yang akan tampil dan memeriahkan waktu liburanmu di Bali. Atau bagi kamu para remote worker, rehat sejenak dari pekerjaanmu sambil memanjakan telinga di sini bakal asyik juga!

2. Menyegarkan lidah dengan kudapan dari kafe ternama

Image credit: @desakitsunebali (kiri), Desa Kitsuné

Tentu saja tidak afdol rasanya datang ke sini tanpa menyesap kopi racikan ala Café Kitsuné. Kafe yang bernuansa modern ini akan menjadi tempat yang harum kopinya akan melenakan panca inderamu. Nikmati cannelé dan latté yang disajikan dalam kafe yang penuh gaya. Ingin mendinginkan tubuh sejenak dari panasnya matahari di Bali? Masuk saja dulu ke dalam kafe ini untuk ngopi cantik.

3. Mencicipi hidangan khas Mediterania yang menarik

Image credit: @desakitsunebali (kiri), Desa Kitsuné

Tidak hanya ingin mengudap, karena kamu lapar berat? Di Desa Kitsuné pun tersedia restoran Ina Ré dengan Chef Cristian Encina yang mengusung hidangan ala Mediterania. Kalau kamu datang beramai-ramai, cicipi menu paella yang menggunakan lobster Kanada, mewah dan mengenyangkan. Ada pula classico ceviche dan pork belly yang menggugah selera. Dilengkapi dengan koleksi anggur dan pilihan cocktail, tidak sulit mendapat pengalaman makan yang luar biasa di sini.

Baca Juga: Dua Pantai Di Bali Masuk 100 Pantai Terbaik Di Dunia Versi BeachAtlas

Selain berkumpul dan bersantai, ada toko dari Maison Kitsuné agar kamu bisa belanja berbagai produk dari jenama ini. Agar tidak ketinggalan kabar terbaru, pantau terus situs resminya ya!

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru