8 Penginapan Hostel di Solo Yang Murah dan Cocok Untuk Backpacker

Solo adalah destinasi untuk semua tipe wisatawan. Wisata budaya yang kaya hingga kuliner lezat menjadi alasan mengapa Solo selalu menjadi tujuan liburan. Oleh karena itu liburan ke Solo tak cukup hanya satu hari saja sehingga kamu harus mempertimbangkan memesan penginapan. Jika kamu tertarik liburan ke Solo, tak perlu khawatir karena ada banyak penginapan dan hostel yang harganya ramah dompet.

Baca juga: 10 Hotel Di Solo Dengan Layanan Terbaik Dan Harga Yang Terjangkau

Meski murah meriah, namun fasilitas yang dimiliki oleh penginapan dan hostel di Solo tak bisa dipandang sebelah mata. Kamu dapat memilih penginapan dengan pilihan tipe kamar mulai dari solo traveler hingga keluarga. Lokasinya pun sangat strategis di pusat kota yang ramai. Tertarik? Berikut rekomendasi penginapan dan hostel murah di Solo.

1. Bobopod Slamet Riyadi dengan teknologi canggih

Hostel Solo - Bobopod Slamet Riyadi

Image credit: Website resmi bobobox

Hostel pertama yang wajib kamu pertimbangkan untuk akomodasi liburanmu di Solo adalah Bobopod Slamet Riyadi. Penginapan ini berbentuk hotel kapsul yang menawarkan sensasi tidur di ruangan berbentuk seperti kapsul. Tersedia pilihan kamar dengan kapasitas 1 dan 2 orang.

Menggunakan teknologi canggih, setiap kapsul dilengkapi dengan kasur, selimut, bantal, jendela, meja, handuk, AC, dan sirkulasi udara yang baik. Fasilitas lainnya terdapat loker pribadi, kamar mandi bersih, microwave, air minum gratis, dan ruang makan sekaligus santai.

Alamat: Jl. Slamet Riyadi No.96, Keprabon, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Harga: Mulai dari Rp 100 ribu

2. Holabeds Hostel yang lengkap dengan dapur

Hostel Solo - Holabeds Hostel

Image credit: @holabeds_hostel

Meski namanya Holabeds Hostel, namun hostel ini memiliki kamar tidur private. Tersedia pilihan kamar dengan 1 kasur untuk solo traveler dan 2 kasur untuk keluarga serta pasangan. Setiap kamar sudah dilengkapi TV, handuk, dan kamar mandi pribadi. Untuk fasilitas umum terdapat dapur dan ruang makan yang nyaman.

Alamat: Jl. Yosodipuro No.B4, Mangkubumen, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Harga: Mulai dari Rp 100 ribu

3. KoolKost @ Inep Kayu Jebres dengan banyak tanaman

Hostel Solo - KoolKost @ Inep Kayu Jebres

Image credit: Traveloka

Meski harganya yang murah meriah, namun kualitas dan pelayanan KoolKost @ Inep Kayu Jebres bak hotel bintang lima. Penginapan bertingkat ini dihiasi oleh banyak tanaman hijau yang membuat suasana lebih syahdu. Untuk kamar terdapat pilihan 1 kasur dan 2 kasur yang berukuran queen bed dan kasur tingkat. TV, handuk, dan kamar mandi pribadi juga menjadi fasilitas yang tersedia di setiap kamar.

Alamat: Jl. Kolonel Sutarto No.1, Jebres, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Harga: Mulai dari Rp 100 ribu

4. Comfort Centre Residence dengan banyak tipe kamar

Hostel Solo - Comfort Centre Residence

Image credit: @comfortcentreresidence

Comfort Centre Residence dikenal dengan pilihan kamar yang banyak. Mulai dari tempat tidur untuk 2, 3, hingga 4 orang tersedia di sini. Setiap kamar sudah dilengkapi oleh TV, handuk, hingga kamar mandi pribadi. Uniknya di lorong terdapat papan penunjuk kayu yang sering kamu lihat di jalan raya. Untuk parkir juga cukup luas sehingga kamu dapat parkir motor dan mobil dengan nyaman.

Alamat: Totogan Mangkunegaran, No 49 B, Jl. R. M. Said, Ketelan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Harga: Mulai dari Rp 100 ribu

5. Chelsea J Indekos by The Packer Lodge dekat Stasiun Balapan Solo

Hostel Solo - Chelsea J Indekos by The Packer Lodge

Image credit: @chelseaj_indekost

Jika kamu mencari hostel atau penginapan dekat Stasiun Balapan Solo, maka pertimbangkan untuk memesan Chelsea J Indekos by The Packer Lodge yang jaraknya hanya 400 meter. Setiap kamar cukup lega dengan tempat tidur besar, TV, meja kerja, lemari, wastafel, dan kamar mandi pribadi. Sedangkan untuk fasilitas umum terdapat dapur, area makan, dan ruang santai.

Alamat: Jl. Nusa Indah IV No.23, Punggawan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Harga: Mulai dari Rp 100 ribu

6. FrontOne Budget Hotel Tirtonadi Solo yang penuh warna

Hostel Solo - FrontOne Budget Hotel Tirtonadi Solo

Image credit: @frontonebudgettirtonadi

Jika kamu dan keluarga berencana untuk liburan ke Solo Safari, maka penginapan FrontOne Budget Hotel Tirtonadi Solo cocok untuk jadi akomodasimu. Hotel ini populer dengan interior yang penuh warna dan mural. Untuk fasilitasnya terdapat kasur, TV, hingga kamar mandi pribadi dalam setiap kamar. Perpaduan mural dan motif pada dinding membuat hotel ini nampak keren.

Alamat: Jl. Dr. Setiabudi No.32, Gilingan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Harga: Mulai dari Rp 200 ribu

7. D'Paragon Kerten Solo dengan parkir luas

Hostel Solo - D'Paragon Kerten Solo

Image credit: Traveloka

Bangunan tingkat dengan dinding dilapisi kayu dan tanaman hijau membuat penginapan D'paragon Kerten begitu cantik. Setiap kamar memiliki fasilitas lengkap yang membuat pengalaman menginap menjadi nyaman. Untuk fasilitas setiap kamar dilengkapi dengan TV, meja kerja, kulkas, wastafel, dan kamar mandi pribadi. Area parkir juga sangat luas yang menampung banyak mobil dan motor.

Alamat: Jl. Siwalan, Jajar, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Harga: Mulai dari Rp 200 ribu

8. Griya Surya Hotel / Hostel yang ramah dompet

Hostel Solo - Griya Surya Hotel / Hostel

Image credit: Traveloka

Penginapan murah selanjutnya yang bikin liburanmu di Solo menjadi lebih hemat adalah Griya Surya Hotel / Hostel. Fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap seperti adanya TV, handuk, hingga kamar mandi pribadi. Tersedia pilihan kamar untuk 1, 2, hingga 3 orang dengan kasur yang empuk. Ruangan yang bersih menambah kenyamanan saat bermalam.

Alamat: Jl. Ir. Soekarno No.20, Solo Baru, Solo, Jawa Tengah
Harga: Mulai dari Rp 100 ribu

Baca juga: Rekomendasi 5 Hotel Bintang 4 Di Solo Dengan Rating Terbaik

Dengan harga mulai dari Rp 100.000 kamu sudah bisa bermalam dengan nyaman di penginapan dan hostel di Solo. Jadi, segeralah untuk merencanakan liburanmu ke Solo dan nikmati keindahan kota yang kaya akan budaya ini.

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

Wira Dhini

Seseorang yang memiliki banyak mimpi. Hal yang selalu dilakukan adalah mencari tiket pesawat murah, buat itinerary liburan, dan backpacker ke tempat baru.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru