Penutupan Pintu Perbatasan Filipina Diperpanjang Hingga 31 Januari

Filipina masih terlarang bagi traveler asing. Pemerintah Filipina memperpanjang periode penutupan pintu perbatasan untuk masuknya traveler asing ke wilayah mereka hingga 31 Januari 2021 di tengah pandemi Covid-19 ini.

Dalam rilisnya, Jurubicara Kepresidenan Harry Rioque mengungkapkan Inter-Agency Task Force (IATF) telah menyetujui rekomendasi untuk memperpanjang pembatasan bepergian.

Sebelumnya, pemerintah Filipina mengeluarkan regulasi menutup pintu perbatasan mereka untuk warga negara asing hingga akhir minggu ini. Namun, dengan munculnya varian baru virus Covid-19, B117, yang pertama kali terdeteksi di UK, pemerintah memperpanjang masa penutupan perbatasan hingga akhir bulan ini.

Selain itu, Filipina juga mengumumkan protokol tracing akan diperketat dan dikembangkan hingga “kontak orang ketiga” untuk kasus Covid-19 varian baru. Semua pihak yang memiliki kontak dekat dalam kasus ini akan dikarantina selama 14 hari di fasilitas khusus dan mereka yang berada dalam penerbangan yang sama akan dipantau sesuai dengan protokol karantina yang ditetapkan.

Adapun Filipna telah melaporkan kasus pertama warganya yang tertular Covid-19 varian baru pada Rabu lalu. Menurut laporan Departemen Kesehatan Filipina, kasus positif terjadi pada pria Filipina yang datang dari Uni Emirat Arab pada 7 Januari silam. Yang bersangkutan sudah diswab dan dikarantina di hotel setelah tiba di Filipina.

Baca juga: 15 Destinasi Wisata Filipina Yang Tersembunyi Dan Instagrammable Yang Harus Kamu Kunjungi

Bagi traveler yang punya urusan penting ke Filipina, ikuti prosedur dan protokol yang sudah disyaratkan oleh pemerintah setempat, ya, termasuk penutupan pintu perbatasan ini!


Bergabunglah dengan keluarga besar Tripzilla Indonesia di Facebook, Twitter dan Instagram untuk mendapatkan inspirasi liburan dan informasi terbaru mengenai sektor wisata di Indonesia dan negara lainnya. Ayo bergabung!

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru