Aktivitas Wisata Pengisi Akhir Pekan Yang Menarik di Pantai Indah Kapuk

Terletak di utara Jakarta, kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) saat ini sudah menjelma menjadi kawasan yang hits untuk menjadi destinasi wisata. Di kawasan ini, kamu akan menemukan berbagai aktivitas seru yang menanti.

Tidak hanya menawarkan wisata alam, kamu juga bisa memanjakan perut dan lida melalui wisata kuliner di Pantai Indah Kapuk. Bahkan, momen wisata di Pantai Indah Kapuk saat siang atau malam sama-sama menyenangkannya. TripZilla Indonesia merekomendasikan sejumlah lokasi dan destinasi wisata asyik di Pantai Indah Kapuk untuk kamu kunjungi bersama keluarga atau sahabat. Jangan ada yang terlewat, ya!

1. Bermain pasir dan bersepeda di Pantai Indah Kapuk 2, alias Pantai Pasir Putih

Image credit: @fandiwardana

Apakah kamu termasuk salah satu penggemar olahraga bersepeda? Maka Pantai Pasir Putih ini bisa dimasukkan ke dalam tujuan gowesmu. Nama pantai ini sudah menunjukkan apa yang akan kamu temukan di sini, yaitu lanskap pasir putih lembut yang menghadap ke arah laut.

wisata pantai indah kapuk
Image credit: @desym

Tidak hanya bersepeda, banyak pula yang memanfaatkan pantai ini untuk bermain pasir bersama si kecil. Didukung dengan penataan yang rapi dan fasilitas lengkap, kamu bisa berlama-lama dengan nyaman. Sudut-sudutnya pun bisa jadi lokasi foto yang apik terutama ketika senja hari.

Lokasi: Jl. Pantai Indah Kapuk No. 2, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara
Jam Buka: Setiap hari, 15.00 WIB – 19.00 WIB

2. Lari pagi dan naik skuter listrik di Pantai San Antonio

Image credit: @susanti_damayani

Sisi lain dari PIK adalah Pantai San Antonio yang ramai dikunjungi apalagi ketika akhir pekan. Kamu bisa puas berjalan-jalan di sini, sekedar mengambil foto atau menyewa skuter listrik. Ada pula becak-becakan yang bisa kamu naiki bersama keluargamu.

Image credit: @thiseeska

Jika kamu gemar berolahraga, jalanan di tepi Pantai San Antonio juga nyaman untuk jogging. Datanglah saat hari cerah dan dijamin kamu bisa puas berkeliling sekaligus mengisi perut di sini. Hati-hati, bisa jadi kamu akan lapar mata dan lebih banyak mengunyah!

Lokasi: Pantai Maju, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara
Jam Buka: Setiap hari, 24 jam

3. Wisata alam dan mengamati burung di Taman Wisata Alam Mangrove Pantai Indah Kapuk

wisata pantai indah kapuk
Image credit: @iray.ms

Kalau ke PIK, jangan lewatkan juga objek wisata alam yaitu Taman Wisata Alam Mangrove PIK. Kamu bisa merasakan suasana adem berkat rimbunnya pepohonan bakau di sekelilingmu. Selain sejuk dan tenang, nuansa alami yang ada juga cantik dan bisa jadi latar yang bagus untuk diabadikan.

Image credit: @septiniw

Untuk mendapat pengalaman yang berbeda, kamu juga bisa mengelilingi hutan bakau dengan berperahu. Ada pula menara untuk mengamati burung-burung liar hingga kafe untuk bersantai dan mengisi perut. Ketika sore tiba, langit yang memerah akan membuat pemandangan semakin cantik. Dengan harga tiket mulai dari 30,000 IDR per orang, banyak yang bisa kamu dapatkan di sini!

Lokasi: Jl. Garden House No.4, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara
Jam Buka: Senin – Jumat pukul 08.00 WIB – 17.00 WIB, Sabtu – Minggu pukul 07.00 WIB – 17.00 WIB

4. Berwisata kuliner ala Chinatown di Pantjoran PIK

wisata pantai indah kapuk
Image credit: @jakarta_tourism

Kawasan Pantjoran PIK ini penuh dengan dekorasi khas Negeri Tirai Bambu. Suasana China sangat kental dan pasti akan membuatmu tergoda untuk selfie. Bagaimana dengan gerbang raksasa dengan detil yang keren ini, yakin kamu akan melewatkannya?

Image credit: @pantjoranpik

Beragam kuliner halal maupun non-halal tersedia di Pantjoran PIK. Kamu dapat menemukan kedai-kedai dengan nama yang sudah terkenal semisal Kopi Es Tak Kie, Soto Udang Medan Akwang hingga Hong Tang yang akan menyegarkan tubuhmu. Setelah kenyang, kamu pasti siap melanjutkan wisatamu keliling PIK!

Lokasi: Pantjoran PIK 2, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara
Jam Buka: Setiap hari, 07.00 WIB – 21.00 WIB

5. Menikmati aneka kuliner kekinian di kafe-kafe trendy di Urban Farm

wisata pantai indah kapuk
Image credit: @susantybabypink

Kalau kamu lebih ingin mengisi perut di kafe-kafe yang kekinian, maka kamu dapat menyambangi Urban Farm. Selain penataan yang kreatif, beragam kafe yang mayoritas menyajikan kuliner mancanegara dapat ditemukan di sini. Ada pula sudut untuk berbelanja buah dan sayuran segar atau toko yang menjual perlengkapan menggemaskan bagi anak bulu kesayanganmu.

Image credit: @mondaymunches

Kamu bisa menyantap sourdough pizza yang menggiurkan dari Solo Pizza, croissant yang terkenal dari Monsieur Spoon atau meneguk racikan kopi dari Toby’s Estate. Kalau ingin menikmati minuman herbal yang menyehatkan serta memetik sendiri sayur yang ingin kamu santap, beranjaklah ke Kinetic Farm. Seru kan?

Lokasi: Kawasan Pantai Maju, Jl. The Golf Island Boulevard, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara
Jam Buka: Senin – Jumat pukul 09.00 WIB – 21.00 WIB, Sabtu – Minggu pukul 07.00 WIB – 21.00 WIB

6. Merasakan suasana makan sambil menatap laut di Cove at Batavia PIK

wisata pantai indah kapuk
Image credit: Cove at Batavia PIK

Perut sudah kenyang, tapi sayang jika kamu melewatkan satu lagi kawasan kuliner yang baru dibuka di PIK. Cove at Batavia PIK dengan deretan kedainya yang menghadap ke perairan Teluk Jakarta sukses menciptakan atmosfer nyaman dan unik. Dekorasi interior dan eksteriornya juga tidak kalah keren dengan pemandangannya.

Image credit: Cove at Batavia PIK

Kamu dapat berwisata kuliner di Pizza Dealer, Lawless Burgerbar atau Talassa by GIOI. Tidak hanya makanan, kamu juga dapat berbelanja action figure hingga barang-barang fashion di sini. Coba saja duduk di kursi yang menghadap ke laut dan sejenak mungkin kamu akan lupa kalau masih berada di Jakarta!

Lokasi: Jalasena, Golf Island, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara
Jam Buka: Setiap hari, 07.00 WIB – 21.00 WIB

7. Berbelanja bersama hewan peliharaanmu di Mall PIK Avenue

Image credit: PIK Avenue

Jika tinggal di Jakarta, kamu tentu sudah akrab dengan mall. Demikian juga ketika berkunjung ke PIK, kamu dapat menyempatkan diri berbelanja kebutuhan di PIK Avenue. Kalau kamu sudah seharian tersengat terik matahari, maka mall dapat menjadi oase yang asyik untuk mendinginkan badan.

wisata pantai indah kapuk
Image credit: PIK Avenue

Selain memiliki banyak tenant ternama, Mall PIK Avenue juga ramah hewan peliharaan, lho! Kamu dapat mengajak peliharaanmu untuk menemani berbelanja atau sekedar cuci mata. Hal ini pasti bakal membuat acara window shopping jadi lebih berkesan!

Lokasi: Jl. Pantai Indah Utara I No.6, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara
Jam Buka: Setiap hari, 10.00 WIB – 21.00 WIB

8. Staycation dengan pemandangan unik menghadap laut atau hutan mangrove

Ada banyak akomodasi menarik di Pantai Indah Kapuk, yang mendukung aktivitas wisata akhir pekan kamu dan keluarga. Tapi, jika ingin staycation berkualitas, dua hotel ini bisa jadi pilihan kamu.

Mercure Jakarta Pantai Indah Kapuk

Berada di kawasan Pantai Indah Kapuk, akomodasi ini memiliki fasilitas lengkap, dari restoran, room service hingga Wi-Fi gratis di semua aera. Kolam renang dan gym pastinya juga tersedia di hotel bintang empat ini.

Soal fasilitas kamar juga mengesankan. Kamu bisa memilih kamar dengan pemandangan laut, kolam renang, atau city view, atau bahkan ketiganya. Yang tertarik memilih akomodasi ini sebagai pilihan bisa langsung mengklik di sini.

Swissotel Jakarta PIK Avenue

Akomodasi lainnya yang tak kalah mengesankan adalah Swissotel Jakarta PIK Avenue. Hotel bintang lima ini memiliki fasilitas yang lengkap dan pas banget menjadi pilihan untuk staycation di akhir pekan.

Pilihan kamarnya melimpah, termasuk view yang ditawarkan. Soal fasilitas jangan ditanya. Hotel bintang lima ini bahkan mendapatkan nilai 9,5 di aplikasi pemesanan hotel online. Bagi yang ingin menginap di sini, boleh langsung mengklik di sini.

Baca juga: Itinerary Wisata Bersepeda Pagi Yang Seru Di PIK (Pantai Indah Kapuk)

Jadi, sudah pernah mencoba beragam aktivitas wisata yang seru di Pantai Indah Kapuk, alias PIK? Kalau belum, saatnya kamu menjadwalkan kunjungan bersama teman atau keluargamu ke sini!

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru